5 Jenis Ikan Peacock Bass Paling Populer Beserta Gambarnya

Jenis Ikan Peacock Bass Paling Populer Peacock Bass atau biasa disebut Pbass adalah jenis ikan predator air tawar yang berwajah sangar. Ikan ini termasuk golongan dari keluarga Cichlidae, dan berasal dari perairan benua  Amerika.

Ikan Pbass sangat populer karena keunikannya yang memiliki tampilan yang sangar, garang dan memiliki warna serta corak yang indah, karena hal tersebut menjadikan alasan bagi para penghobi ikan predator dan ikan hias ingin memeliharanya.
 
Ada banyak jenis ikan peacock bass yang biasa di pelihara oleh penghobi, dan harga setiap jenis pun sangat bervariatif.

Ikan peacock bass ini memiliki sifat yang  agresif dan gerakan yang sangat cepat pada saat memangsa buruannya. Selain agresif dan cepat saat memangsa ikan ini juga tergolong ikan yang rakus.

Walaupun agresif cepat  dan rakus ikan ini tidak teritorial yang artinya bisa berdamai dengan ikan lain yang berukuran sama.

Bicara soal pertumbuhan, ikan peacock bass termasuk ikan yang tingkat pertumbuhannya sangat cepat. Ukuran ikan ini pun bisa mencapai sekitar 70 cm.  Wah, lumayan gede juga ya sob!

Berikut ini, ada beberapa ikan peacock bass yang biasa di pelihara oleh para penghobi ikan predator  seperti:

1. Monoculus Peacock Bass (Cichla Monoculus)

 
Pbass Monocolus


Peacock bass jenis monoculus merupakan jenis ikan pbass yang terkenal di kalangan penghobi  ikan predator karena Ikan pbass mudah ditemui pada penjual ikan hias.

Harga pbass monoculus terbilang cukup murah dikelas ikan hias jenis pbass lainnya. Ciri-ciri pbass monoculus memiliki warna kuning keemasan ditambahi warna orange pada sirip bawah,serta ada tanda hitam dibagian tubuhnya dan tonjolan di dahinya.

Ikan pbass monoculus tumbuh besar mencapai sekitar 70 cm dengan berat kira-kira 9 kg. Penyebaran ikan ini cukup luas yaitu mencakup Peru,Brasil, dan Kolombia.

2. Peacock Bass Orinoco (Cichla Orinocensis)

ikan Peacock bass Orinoco


Selanjutnya adalah Pecock Bass jenis orinoco berasal dari sungai Orinoco dan Rio Negro dibenua Amerika . Ikan pbass jenis orinoco tumbuh besar mencapai sekitar 50 cm.

Ciri-ciri ikan pbass orinoco yakni memiliki warna kehijauan serta warna kuning keemasan dan ada titik-titik hitam yang khas ditubuhnya. Jenis pbass orinoco dibandrol cukup lumayan mahal karena ikan ini sulit untuk dibudidayakan.

Baca Juga : Mengenal Ikan Largemouth Bass Si Predator dari Amerika Utara

Ikan ini tergolong ikan yang agresif dan teritorial. Untuk itu disarankan berfikir dua kali untuk menggabungkan dengan ikan yang lain. Ikan pbass orinoco tumbuh besar mencapai 60 cm.

3. Peacock Bass Blue Azul (Cichla Piquiti)

ikan Peacock bass blue azul

Untuk yang ketiga adalah peacock bass blue azul. Ikan ini memiliki ciri khas warna biru pada bagian sirip atas dan ekor bagian pinggirnya. Ikan tersebut sangat populer dikalangan penghobi ikan hias. 
 
Ikan bersirip biru mampu tumbuh mencapai 40 cm dan penyebaran ikan ini cukup luas yaitu mencakup Kolombia,Venezuela, Guianas, hingga Brazil.

4. Peacock Bass Kelberi (Cichla Kelberi)

ikan Peacock bass kelberi

Berikutnya adalah peacock bass kelberi . Ikan ini cukup mudah dikenali dikalangan penghobi ikan hias. Ciri-ciri ikan pbass kelberi adalah memiliki warna kuning keemasan dengan bintik-bintik dibagian atas pada kedua sisinya. 
 
Untuk masalah ukuran, ikan pbass kelberi tumbuh mencapai 40 cm. Bicara soal penyebaran, ikan ini menyebar tidak terlalu luas, yakni hanya berada di daerah Brazil saja.

5. Peacock Bass Temensis (Cichla Temensis)

ikan Peacock bass temensis

Siapa sih yang tidak kenal dengan pbass temensis? Ikan ini sangat populer karena mampu tumbuh hingga 1 m dengat berat kira-kira 13 kg. Ikan ini termasuk jenis peacock bass paling besar di kelasnya.

Ciri-ciri ikan ini yaitu memiliki bintik-bintik mutiara yang menghiasi tubuhnya ditambahi warna yang gelap membuat ikan ini terlihat eksotis. Oleh karena itu ikan ini diberi julukan (Si roket terbesar berbintik mutiara). Ikan ini menyebar mulai dari Brazil, Venezuela, dan Guyana.

Baca juga: 7 Jenis Ikan Oscar Terpopuler Di Indonesia

Itulah tadi kelima jenis ikan peacock bass yang populer di Indonesia.

Bagaimana sob? cantik-cantik kan jenis ikan Pbass ini. Pasti kalian sedang bingung kan untuk memilih salah satunya.

Semoga bermanfaat sob!

Baca artikel menarik lainnya mengenai ikan hias dan ikan predator di iwakgalak.com

0 Response to "5 Jenis Ikan Peacock Bass Paling Populer Beserta Gambarnya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel